https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhmahX_wzrU3_YHe6Yg8JJv34ekaFV9VH97E2dHNXMhPr4snMSLKHP_BEMIk1C2KuTktJyKJxHaqY11ArLh1f50lf0h64mrvX2us-daambpFKGIey55d1x3ArGneUvpIUN84u3oTG68bWlz/s1600/ad+728x90.gif

Selasa, 20 September 2011

Arti Logo Playboy


Logo Playboy
Edisi pertama majalah Playboy terbit pada tahun 1953. Logo kelinci majalah Playboy didesain oleh Art Paul, orang pertama yang menjadi art director majalah tersebut. Logo kelinci yang juga dipakai sebagai maskot majalah Playboy itu mulai dipergunakan sejak edisi kedua terbit. Menurut Hugh Hefner, sang kreator dan pemilik majalah porno itu mengungkapkan, pemilihan kelinci sebagai logo majalah Playboy adalah karena simbol kelinci memiliki konotasi humor seksual yang tinggi, berkesan periang dan suka bermain-main. Selain itu logo kelinci tersebut sengaja didesain dengan mengenakan pakaian tuksedo, dengan tujuan untuk memberikan kesan eksklusif. Kebanyakan orang menggambarkan kesan macho dan maskulin dengan bentuk tubuh yang kekar berotot, tetapi tidak demikian halnya dengan Hugh Hefner, dia lebih memilih kelinci sebagai simbolnya dengan pemikiran lain daripada yang lain. Selain kesan maskulin, pemakaian tuksedo tersebut juga memberikan kesan charming.

Jangan Lupa Di Like Ya Gan...




http://fashingnet.com/

Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar